Kerajinan Dari Barang Bekas

by 00.58 0 komentar
Hi.,... Guys, kali ini aku ada tugas prakarya nih. Tugasnya yaitu, buat sesuatu dari barang bekas. Awalnya aku sendiri bingung nih mau buat apa. sampe 2 minggu aku ngga dapet pencerahan apa-apa mau buat apa #curhat. Sampe akhirnya pas cuaca lagi panas banget aku beli es krim di sebuah mini mart. Nah... pas itu juga aku dapet pencerahan buat sesuatu dari stik es krim. Awalnya bingung juga sih mau dibuat apa. Pengennya sih ngga buat sesuatu yang mainstream. nah pas searcing-searching, mendadak aku tertarik sama sesuatu. Jeng... jeng... jeng.... akhirnya aku mutusih buat "Loker Mungil Dari Stik es krim". Bagi yang penasaran dan pengen tau cara buatnya, yuk lanjutin baca ~~


Loker Mungil Dari Stik es krim

Bahan :

  • Stik es krim
  • Lem
  • Isolasi berwarna
  • Pines
Alat :

  • Gunting
  • Amplas (opsional)
  • Penggaris
  • Pensil







Cara Membuat :

1. Tentukanlah berapa panjang dan lebar loker yang akan kamu buat. Disini saya menggunakan bentuk persegi dengan ukuran 9 × 9 stik

2. Susunlah sejajar stik es krim




3. Kemudian berilah lem pada bagian samping stik es krim lalu rekatkanlah dengan bagian lain. Lakukan hingga stik yang ke-9. Dan buatlah dengan pola yang sama sebanyak 3 kali





4. Setelah terbentuk 3 pola stik es krim rekatkanlah ke 3 pola menjadi bentuk balok tanpa alas, tutup, dan bagian depan. Jika dilihat dari atas akan membentuk seperti huruf U
Buatlah loker dengan tinggi 4 stik es krim horizontal, panjangnya sama dengan 9 vertikal stik es krim. Buatlah sebanyak 5 sisi.




5. Rekatkanlah kelima sisi sehingga membentuk balok tanpa tutup.




6. Hiaslah menggunakan selotip warna-warni
.


7. Setelah dihias, rangkailah semua bagian menjadi satu. Dan setelah dirangkai, berilah pines ditengah loker agar loker dapat ditarik dengan mudah




 8. Loker mungil untuk tempat barang kecil telah siap digunakan



Nah.... jadi itu cara membuat "Loker Mungil Dari Stik es krim". Gimana? ada yang tertarik mencoba? Bagi yang tertarik, selamat mencoba ya. 

Unknown

Developer

Cras justo odio, dapibus ac facilisis in, egestas eget quam. Curabitur blandit tempus porttitor. Vivamus sagittis lacus vel augue laoreet rutrum faucibus dolor auctor.

0 komentar:

Posting Komentar